Selasa, 15 September 2020

FAQ (Frequently Asked Questions)

pertanyaan yang sering diajukan ke CNC virtual

Jumpa lagi sobat CNC. Sering masuk pertanyaan ke CNC virtual neh, dan sering kali tidak dibalas.. Hehe, bukan sombong ya teman, cuma kadang-kadang akibat terlalu sibuk atau lupa, pertanyaan teman-teman terlewatkan untuk dibalas. Nah, untuk itu sekarang kita bikin FAQ buat teman-teman ya.

kumpulan FAQ yang sering ditanyakan ke CNC virtual:

Apa CNC virtual menerima gadai barang?
  • Iya, CNC virtual menerima gadai barang. Untuk ketentuan, syarat dan barang yang bisa digadaikan di CNC virtual bisa lihat disini ya: gadai barang di CNC

Ada di mana CNC virtual?
  • CNC phoneshop, ITC ROXYMAS, lt dasar no 99-a. Jl: Hasyim Ashari, Jakarta Pusat

Ada jual barang apa gan?

Ada handphone outdoor tipe apa saja?

Apa yang dimaksud handphone outdoor?
  • Handphone outdoor adalah handphone dengan kekuatan fisik melebihi handphone biasa. Kekuatan fisik handphone outdoor biasanya mencakup: water proof / water resistant (tahan air / cipratan air dengan kedalaman tertentu, tergantung spesifikasi handphonenya), drop proof (tahan benturan / jatuh dari ketinggian tertentu sesuai spesifikasi handphonenya), dust proof (ketahanan terhadap debu dan kotoran)

Apakah hari minggu atau libur tetap ada pengiriman barang?
  • Ya, barang diusahakan dikirim setiap hari, baik hari minggu ataupun hari libur (untuk hari minggu / libur, barang akan dikirim melalui JNE pusat, akan diusahakan sebisanya). Kecuali ITC ROXYMAS tutup gedung gan

Barang dikirim dahulu baru ditransfer bisa gan?
  • Maaf, tidak bisa gan. Untuk pengiriman barang tanpa melalui online store CNC virtual (Bukalapak, Tokopedia, Shopee), teman-teman harus transfer dahulu ke rekening CNC virtual. Begitu ditransfer, segera informasikan nama, alamat dan no telepon teman-teman untuk segera diproses pengiriman barangnya

Barang ini harganya berapa?, barang itu harganya berapa?
  • Lihat keterangan yang tertulis di barang yang teman-teman cari. Semua udah dilabelin harga

Barang ini masih ada tidak?, barang itu masih ada tidak?
  • Lihat keterangan yang tertulis di artikel CNC virtual ya. Biasanya tertulis jelas barang masih ready atau sudah kosong (walau kadang CNC virtual agak telat meng-update data)

Barang yang dikirim kenapa belum sampai ya?
  • Begitu CNC virtual mengirimkan barang, no resi (biasanya JNE) segera dikirim ke pihak buyer. Untuk selanjutnya barang yang dikirim menjadi tanggung jawab pihak pengirima (biasanya CNC virtual menggunakan ekspedisi JNE). Boleh tracking status pengiriman di situs JNE: situs jne

Bedanya UHF dengan VHF apa ya?
  • UHF itu bermain di frekuensi 330-400MHz / 400-520MHz, sedangkan VHF bermain di frekuensi 136-174MHz

Berapa hari sampai gan ke tempat saya?
  • Saya tidak bisa memastikan pengiriman berapa hari sampai barangnya ke tempat agan. Bukan ane yang kirim barangnya, biasanya kita menggunakan jasa pengiriman JNE. Untuk memastikan berapa hari sampai / kira-kira berapa hari sampai, boleh langsung cek ke situs JNE di: www.jne.co.id

Berapa nomor rekening CNC virtual?
  • BCA, 1950578277, atas nama: ROBET. 
  • MANDIRI, 117-006-606-606-9, atas nama: ROBET

Bisa di-booking dulu gak gan?, biar minggu depan saya ambil.
  • Maaf, CNC virtual tidak bisa menerapkan sistem "booking" terlebih dahulu. Siapa cepat dia dapat ya

Bisa kredit gak?
  • Sementara CNC virtual belum memberikan fasilitas kredit

Boleh lihat gambar (penampakan) barang ini?, boleh lihat gambar (penampakan) barang itu?
  • Semua barang yang dijual CNC virtual sudah dilengkapi gambar (penampakan). Lihat di artikelnya ya

Boleh minta pin BBM nya?

Cara pembelian barang gimana gan?

Dana sudah ditransfer, kapan dikirim barangnya ya?
  • Segera teman, segera setelah dikirim nomor resi akan kami SMS-kan

Gan, ane nulis komentar di blog agan kenapa tidak pernah dibalas? Mending ditutup aja komentarnya kalo tidak bisa dibalas.
  • Untuk kolom komentar di blog CNC virtual kita gunakan untuk kritik dan saran aja ya. Jika ada pertanyaan mengenai barang-barang / artikel di blog ini, boleh langsung hub ane di: 08158305534 (ROBET)

Gan, ane yang servis hape di tempat agan kemaren. Kenapa sampe sekarang blom dikabarin ya? Udah selesai atau belom neh? Gimana seh agan, harusnya dikabarin donk!
  • Untuk titipan servis di CNC virtual, selalu diberikan tanda terima servis. Di tanda terima servis tersebut tertulis nomer kontak hape yang bisa dihubungi. Untuk progress servis hape agan-agan, boleh langsung tanyain melalui kontak servis yang tersedia. Adapun CNC virtual akan langsung menghubungi agan-agan, jika hape yang diservis sudah selesai. Jika masih dalam tahap penyervisan, CNC virtual blom bisa menghubungi agan-agan (kecuali hape sudah tidak bisa diservis, agan akan dihubungi untuk mengambil hapenya)

Gan, barangnya kenapa belum sampai-sampai ya? Bagaimana ini gan? Dimana tanggung jawab agan neh?
  • Mohon maaf sebesar-besarnya bila pesanan barang dari CNC virtual terlambat sampai ke tujuan. Begitu barang CNC kirim melalui jasa kurir (biasanya CNC menggunakan kurir JNE), sejak itu pula tanggung jawab pengiriman barang menjadi tanggung jawab pihak kurir. CNC virtual tidak akan diam saja bila barang telat tiba sampai tujuan. Boleh kabarin ane bila barang telat sampai ke tempat agan. Akan dibantu sebisanya

Gan, gimana neh, kan udah ditransfer, koq belum dikirim barangnya?
  • Kalo transfernya dibawah jam 7 malam, pasti dikirim hari itu juga (kecuali hari minggu, dikirim keesokan harinya). Kalo ditransfer diatas jam 7 malam, barang dikirim keesokan harinya (kecuali ketemu hari minggu, akan dikirim keesokan harinya). Pasti dikirim. Jadi tidak usah ditanya kapan dikirim ya gan.

Gan handphone tipe ini RAM-nya berapa giga ya?, berapa core ya?, lcd berapa inci ya?, batere berapa mAh ya?, bisa menampung phonebook berapa banyak ya?, bla-bla-bla?
  • Coba tanya mbah Google ya teman. Sepintar-pintarnya agan ini manusia juga. Takut salah juga

Handphone yang dijual CNC virtual asli apa palsu, replika apa asli?
  • Baca yang jelas keterangan yang tertulis di thread yang dibuat. Jika asli pasli dibilang asli, jika palsu akan dikasih keterangan palsu (replika)

Handphone outdoor saya dibanting kenapa pecah ya?
  • Handphone outdoor itu handphone dengan ketahanan fisik meliputi water proof / water resistant, drop proof, dan dust proof. Drop proof di sini dimaksudkan adalah ketahanan fisik terhadap benturan atau jatuh dari ketinggian tertentu (sesuai spesifikasi handphonenya), bukan ketahanan handphone buat dibanting (walau kadang di iklan kita sering melihat handphone outdoor yang dibanting, jangan terlalu percaya iklan)

Harganya kenapa mahal banget gan? Di lapak sebelah harganya cuma segini?
  • Hehe, kalo ane jadi agan, ane juga cari harga yang termurah. Surveilah harga yang termurah menurut agan, belanjalah sesuai kemampuan. Tapi awas, jangan terlalu tergiur dengan iklan harga yang terlampau murah, sudah banyak yang menjadi korban

Hari Minggu ada pengiriman barang gak gan?
  • Untuk hari minggu, tidak ada pengiriman barang (karena JNE di Roxy pada hari minggu tutup). Kecuali jika barang yang hendak dikirim cukup banyak. Barang akan diusahakan dikirim melalui JNE pusat.

(Jam 1 dini hari, telepon berdering / miscall) Gan, barang ini masih ada?, gan,.., gan,..., gan,...., loh, koq ngak dibalas?
  • Sabar teman, mungkin si agan lagi istirahat. Coba lihat jam kerja si agan disini ya: jam kerja CNC virtual. Biasanya kalau masih sadar, pasti dibalas

Jika saya di luar kota, mau servis hape outdoor, apa bisa hapenya dikirim ke CNC?
  • Oh, tentu bisa gan, agan tidak perlu susah payah untuk ke toko. Barang bisa langsung kirim ke toko aja, CNC phoneshop, ITC ROXYMAS, lt dasar no 99-a, jalan Hasyim Ashari, Jakarta Pusat. Jika barang sudah selesai, CNC bisa kirim balik ke agan

Kok mahal harganya gan?
  • Banyak penyebab harga hapenya mahal gan. Bisa karena hapenya langka, bisa karena hapenya merupakan barang koleksi, bisa dilihat juga dari kondisi hapenya (kalo mulus biasanya lebih mahal), bisa juga barangnya sudah susah untuk dicari.

(Kringggggg..) Miscall-er!
  • Maaf, untuk para miscall-er, pihak CNC tidak akan menelepon anda kembali. Jika anda sungkan untuk menghubungi CNC by phone, ada baiknya anda-anda SMS aja ke pihak kami.

Maksudnya handphone satelit gimana sih?
  • Handphone satelit itu adalah salah satu jenis alat komunikasi. Namun tidak seperti handphone biasa yang menggunakan jaringan selular yang disediakan operator dan ditransfer melalui BTS, telepon satelit ini langsung menghubungkan handphone satelit dengan satelit komunikasi yang terletak di luar angkasa. Jadi jangkauan untuk handphone satelit ini tidak terbatas (tergantung jangkauan satelit). Namun kelemahannya, telepon satelit ini harus dipakai di luar ruangan (karena harus langsung terkoneksi dengan satelit komunikasi)

Mau jual barang ini, bisa?
  • Bisa teman. Tapi kita harus lihat kondisi barang dulu ya. Boleh langsung bawa ke tempat kita aja. CNC phoneshop, ITC ROXYMAS, lt dasar no 99-a. Jl: Hasyim Ashari, Jakarta Pusat

Mau nawarin batu permata, agan mau?
  • Mau gan, karena kita juga melayani jual beli batu permata (DR. Bacan). Tapi untuk diterima atau tidak kita harus lihat batu permatanya dulu ya. Tidak bisa hanya melalui lisan atau gambar

Minta nomor WhatsApp dunk gan!

Nomor telepon yang bisa dihubungi berapa?
  • Nomor toko 089677775534. Kontak person: ROBET (08158305534)

Parah lu gan, ditelpon gak diangkat!
  • Sabar gan, mungkin si agan lagi di jalan, atau mungkin lagi di toilet, atau mungkin hapenya ketinggalan. Tinggalin saja pesan / SMS, pasti akan dibalas.

Pengiriman barang kapan saja ya gan? Apakah Sabtu, Minggu dan hari libur barang tetap dikirim?
  • yup, pengiriman setiap hari gan. Baik Sabtu, Minggu maupun hari libur barang tetap dikirim hari itu juga (kecuali ITC ROXYMAS tutup gedung ya. Biasanya tutup gedung 17 agustus dan hari raya Idul Fitri). Untuk hari minggu / libur, pengiriman barang melalui JNE pusat di Tomang (akan diusahakan sebisanya untuk dikirim, jika tidak bisa, barang dikirim keesokan harinya).

Ping!!!
  • Kalau hanya sekedar Ping!!!, kami dari pihak CNC tidak bisa membalas pesan BBM dari agan2 sobat CNC ya. Karena sesungguhnya penggunaan Ping!!! yang benar adalah dengan mengirimkan pesan terlebih dahulu, dan jika pihak CNC tidak membalas pesan teman-teman, baru kita gunakan fitur Ping!!!

Saya mau servis handphone gan, bisa?
  • Harus dicek dulu oleh teknisi CNC ya. Boleh langsung bawa ke servis centre CNC phoneshop. ITC ROXYMAS, lt dasar blok FA-9. Jl: Hasyim Ashari, Jakarta Pusat

Selain di Jakarta, apakah CNC mempunyai cabang di luar kota?
  • Sementara CNC cuma ada di Jakarta ya. Alamat lengkap: CNC phoneshop, ITC ROXYMAS, lt dasar no: 99-a, jalan Hasyim Ashari, Jakarta Pusat; dan, DR. Bacan, ITC ROXYMAS, lantai dasar blok FA-9, jalan Hasyim Ashari, Jakarta Pusat

Spesifikasi handphone outdoor ini apa ya?, spesifikasi handphone outdoor itu apa ya?

Susah banget mencari barang-barang di blog CNC virtual ini?

Terima gadai gak?
  • Bisa pak, untuk barang-barang tertentu saja ya. Bisa langsung kontak WA kami disini: 08158305534

Untuk barang built up garansinya bagaimana ya?
  • Untuk barang built up garansi CNC pribadi 2 minggu. Walaupun dari luarnya biasanya ada garansi setahun, cuma kita tidak punya jalur untuk klaim ke luar. Jika setelah garansi pribadi dari CNC (2 minggu) udah habis, jika handphone bermasalah, akan dibantu servis sebisanya (dikenakan biaya servis). Dan jika barang ternyata harus dikirim ke luar untuk diklaim garansi, pihak pembeli akan dikenakan biaya pengiriman

FAQ (Frequently Asked Questions) CNC phoneshop

Teman-teman sering kesulitan dalam mencari artikel dan barang-barang di blog CNC virtual ini? Boleh langsung klik tautan (link) ini saja ya: kumpulan artikel dan barang-barang yang disediakan CNC virtual

Tidak ada komentar:

Posting Komentar